Resep simbok – Resep ayam bakar kalasan yang enak dan gurih akan hadir sesaat lagi, setelah dalam artikel sebelumnya kami telah memberikan sebuah resep yang sama mengenai ayam kalasan, yakni resep ayam goreng kalasan yang enak dan gurih. dan untuk itu sajian kali ini yang akan kami bagikan untuk para pecinta olahan ayam, yaitu Resep Ayam Bakar Kalasan.
Nama tersebut diambil dari nama daerah, Kecamatan Kalasan, dimana masakan tersebut dibuat. Di samping ayam goreng dan ayam bakar Kalasan, daerah yang berada di sebelah timur Kota Yogyakarta juga terkenal dengan candi-candi kuno, seperti Candi Sari dan Candi Kalasan. Jika Anda sedang berkunjung ke Yogyakarta tidak ada salahnya berkunjung ke tempat wisata tersebut.
Baiklah, Mari kembali ke resep Ayam Bakar Kalasan. Masakan khas Yogyakarta ini rasanya begitu gurih dan lezat karena kaya akan rempah-rempah. Di samping itu pula, penambahan air santan yang semakin menambah kekayaan rasa di dalam ayam bakar Kalasan ini.
Bahan-bahannya juga mudah didapatkan di pasar tradisional maupun supermarket. Tidak ada salahnya untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah yang bisa lebih sesuai dengan selera Anda. Sudah tidak sabar untuk mengetahui resepnya? Ayo kita lihat resep Ayam Bakar Kalasan di bawah ini.
Resep ayam bakar kalasan enak dan gurih
Bahan Utama:
- 1 ekor ayam kampong/negeri, potong sesuai selera.
- 500 ml santan kelapa.
- 250 ml air kelapa
- 3 lembar daun salam.
- 2 cm lengkuas, memarkan.
- 2 batang serai, memarkan.
- 3 sdm air air asam jawa.
- 3 sdm gula merah.
- Garam secukupnya.
Bahan Yang Dihaluskan:
- 8 siung bawang merah.
- 5 siung bawang putih.
- 1 sdt ketumbar.
- ½ sdt jintan.
Bahan Sambal Tomat:
- 15 cabai merah.
- 6 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 1 buah tomat.
- 1 sdt belacan bakar.
- Garam dan gula sesuai selera.
- Minyak masak secukupnya.
Cara membuat ayam bakar kalasan
- Siapkan ayam yang sudah dipotong.
- Hancurkan bumbu yang perlu dihaluskan, sambil merebus santan kelapa.
- Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan dan bahan lainnya ke dalam santan kelapa.
- Setelah itu, masukkan ayam satu persatu, aduk rata. Masak hingga kuahnya habis (meresap ke dalam ayam) dan ayam lunak. Tiriskan.
- Kemudian, siapkan alat untuk membakar ayamnya.
- Bakar ayam hingga kecoklatan (boleh ditambah kecap, jika selera). Sajikan di atas piring.
- Setelah ayam goreng matang, siapkan bumbu-bumbu sambal tomat. Haluskan.
Mudah bukan resep Ayam Bakar Kalasan di atas? Supaya lebih nikmat dan mengimbangi porsi makan yang bergizi, sajikan bersama nasi putih hangat dan lalapan timun dengan daun kemangi. Untuk jumlah cabai yang dibutuhkan dalam membuat sambal tomat bisa disesuaikan dengan selera pedas masing-masing. Selain itu, pilihan ayam yang terbaik adalah ayam kampung yang tekstur dagingnya lebih terasa lezatnya.